Dapat Untung Dari Bunga Geranium

Bunga geranium salah satu bunga yang mempunyai warna dan juga beraroma wangi semerbak. Manfaatnya pun cukup banyak, mulai dari mengobati berbagai macam penyakit sampai dengan aromanya yang khas dapat dimanfaatkan untuk pengusir nyamur. Tahukah anda sedikit mengulas bunga geranium, pertama kali tumbuh di tanah afrika. Kemudian berkembang ke alam tropis, sehingga ada juga di negeri kita bunga geranium bisa di budidayakan sebagai tanaman obat keluarga dan ada yang hobi berbudidaya bunga tersebut untuk dijadikan tanaman hias.


Ciri khas bunga geranium memiliki aroma yang harum sehingga dapat menarik dan menghindarkan nyamuk karena tidak suka dengan bau khasnya. Nah bagi anda yang ingin tau manfaat sehat dari bunga geranium, bukan hanya bunganya termasuk juga minyak essensialnya. Minyak tersebut digunakan sebagai bahan pengobatan alami yang baik untuk kesehatan tubuh.

Geranium Flower Copyright Pixabay

Geranium Untuk Kecantikan Kulit


Minyak geranium dapat diekstrak melalui metode penguapan dari batang dan daun pada tanaman geranium. Minyak tersebut telah banyak digunakan sebagai kecantikan kulit dan untuk memanjakan wajah menjadi lebih berseri serta dapat mengobati jerawat, peradangan, mengurangi rasa cemas dan keseimbangan hormon. 

Memperlancar Aliran Darah


Sisi baik dari bunga Geranium dapat memperlancar sirkulasi aliran darah di dalam tubuh, disi lainnya dapat digunakan sebagai pengobatan serta mempercepat penyembuhan masalah kulit seperti memar, luka-luka ringan, dermatitis, dan eczema. Minyak geranium salah satu minyak terbaik untuk masalah dermatologi. Disamping dapat memperlancar aliran darah kandungan diuretic alami yang dimiliki oleh bunga geranium mampu berperan membersihkan racun yang biasanya menumpuk pada ginjal.

Aroma Bikin Suasana Hati Tenang


Minyak bunga geranium punya aroma harum bikin suasana hati lebih tenang, tambahan lagi dapat mengurangi kelelahan dan meningkatkan kesehatan secara emosional. Bunga geranium mempunyai aroma khas yang dapat membantu menenangkan pikiran anda jauh dari rasa stres berlebih dan agar bekerja jauh lebih tenang. Aroma tersebut dapat memberikan ke sistem saraf yang berada di otak untuk dapat lebih tenang dan rileks. Satu lagi yakni hormon Norepinephrine dan Epinephrine yang diproduksi oleh hormon serotonin yang lebih stabil. Sehingga pikiran dapat lebih tekanan, emosi lebih stabil dan tubuh tidak gelisah serta lebih rileks. Itulah beberapa keuntungan yang dapat di petik dari bunga geranium.
comments

0 Response to "Dapat Untung Dari Bunga Geranium"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel